get app
inews
Aa Text
Read Next : Generasi Muda Jabar Diberi Bekal Integritas untuk Berantas Korupsi dan Wujudkan Indonesia Maju

2.034 Warga Ikuti Mudik Gratis Pemprov Jabar, Sekda Herman: Luar Biasa

Sabtu, 06 April 2024 | 19:28 WIB
header img
Mudik Gratis Pemprov Jabar di Terminal Cicaheum. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat, Herman Suryatman kembali melepas Mudik Gratis 2024 yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Jasa Raharja di Terminal Cicaheum, Kota Bandung, Sabtu (6/4/2024).

Herman mengatakan, masyarakat sangat antusias mengikuti program Mudik Gratis tersebut. Hal itu terlihat dari jumlah peserta mudik yang ada di Terminal Cicaheum ini.

"Ini luar biasa ada 2.034 pemudik yang kita fasilitasi melalui terminal Cicaheum. 1550 difasilitasi oleh Pemprov Jabar, kemudian ada 234 dari Kota Bandung dan 250 pemudik difasilitasi oleh Jasa Raharja," ucap Herman.

Herman menyebut, Pemprov Jabar menyediakan sebanyak 36 bus dalam program Mudik Gratis di Terminal Cicaheum tersebut.

"Pemerintah Provinsi siapkan 36 bus, dari Kota Bandung 5 bus dan Jasa Raharja 5 bus, semuanya 46 bus yang akan diberangkatkan dari Terminal Cicaheum," ungkapnya.

Menurutnya, program Mudik Gratis ini merupakan bentuk kongkret komitmen pemerintah untuk hadir dalam berbagai aktivitas kehidupan masyarakat.

"Saya kira ini bentuk kongkret komitmen pemerintah untuk hadir di tengah-tengah masyarakat dalam berbagai aktivitas kehidupan termasuk di antaranya pada momentum mudik tahun 1445 H ini," katanya.

Sementara itu, salah seorang peserta Mudik Gratis tujuan Cilacap, Isna mengakui, dirinya mengetahui program Mudik Gratis ini dari internet.

"Dari internet," ujarnya.

Menurutnya, program Mudik Gratis yang digulirkan Pemprov Jabar ini sangat membantu masyarakat di tengah kondisi ekonomi yang sulit.

"Cukup membantu untuk warga-warga yang ingin pulang tapi karena ekonominya yang sedang naik turun dalam program ini cukup membantu kita semua," tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut