BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Jemaah haji Indonesia diperkirakan akan menghadapi gelombang panas yang dahsyat di Arab Saudi. Bahkan, gelombang panas ini dapat mengakibatkan para jemaah Haji terkena serangan Heat Stroke (HS).
Ketua Siaga Bencana Pimpinan Pusat Persatuan Islam (Persis), dr. Sony Ramdhani mengatakan, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan agar terhindar dari Heat Stroke.
“HS adalah suatu keadaan/kondisi tubuh berubah drastisdikarenakan udara maupun suhu lingkungan sekitar,” ucap Sony, Jumat (10/5/2024).
Menurutnya, pada serangan Heat Stroke suhu tubuh dapat mencapai 40 derajat atau lebih.
Apa saja gejala HS?
1. Suhu tubuh meningkat >40°
2. Sakit kepala/berkunang kunang
3. Respon melambat
4. Kulit tubuh memerah dan mengering
5. Mual muntah
6. Denyut nadi tinggi
7. Napas cepat
8. Pingsan.
Editor : Rizal Fadillah