Usai Satu DPO Tertangkap, Bey Machmudin Yakin Polda Jabar Bisa Ungkap Tuntas Kasus Vina Cirebon

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mendorong Polda Jawa Barat mengungkap kasus pembunuhan Vina dan Muhammad Rizky Rudiana atau Eky di Cirebon.
Bey Machmudin percaya pihak kepolisian akan mengungkap kasus ini secara tuntas.
"Pertama kami percaya pada Kapolda dan Polda Jabar akan terus bekerja untuk mengungkap kasus ini," ujar Bey.
Seperti diketahui, Polda Jabar sendiri kini sudah menangkap salah satu DPO, yakni Pegi Setiawan, yang telah buron selama 8 tahun. Untuk itu, Bey mengajak agar masyarakat turut menunggu keputusan dari pihak kepolisian.
"Saya dengar kan ada tertangkap satu ini dalam tahap penyidikan, kita tunggu rilis Polda Jabar," katanya.
Editor : Zhafran Pramoedya