Direktur Lemkapi Edi Saputra Hasibuan mengatakan, dua penghargaan diberikan atas upaya penanganan mudik yang dilakukan Ditlantas Polda Jabar bersama Satlantas jajaran.
"Hasil riset kam hampir dua bulan iniu terkait kinerja polda-polda di seluruh Indonesia. Pengamatan kami adalah penanganan mudik dilaksanakan. Secara umum 87,3 persen masyarakat atas pelayanan Ditlantas awa Barat," kata Direktur Lemkapi.
Edi Saputra Hasibuan menyatakan, Polda Jabar banyak melakukan terobosan saat penanganan arus mudik Lebaran kemarin ini, seperti one way dan contra flow. Terobosan itu berimbas terhadap peningkatan kepercayaan masyarakat terutama pelayanan Ditlantas Polda Jabar.
Selain keberhasilan penanganan mudik lebaran, ujar Edi Saputra Hasibuan, Lemkapi juga mengapresiasi penanganan kecelakaan di Ciater, Kabupaten Subang, yang menewaskan belasan orang.
"Ditlantas Polda Jabar melakukan terobosoan, tegas menetapkan tersangka selain sopir, yaitu pemilik dan pengelola bus pariwisata. Saya kira sampai saat ini belum ada polda yang berani menetapkan pemilik dan pengelola bus sebagai tersangka," tutur dia.
Editor : Ude D Gunadi