get app
inews
Aa Read Next : Groundbreaking TPPAS Legok Nangka Molor, DPRD Jabar Khawatir Terjadi Penumpukan Sampah

Pandawara Group Ajak Masyarakat Bandung Bersih-bersih Sungai Citarum yang Penuh Sampah

Kamis, 13 Juni 2024 | 14:28 WIB
header img
Pembersihan tumpukan sampah di aliran Sungai Citarum tepatnya di bawah jembatan Babakan Sapaan, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat. (Foto: Yogi Prayoga/Dokpim Jabar)

"Warga Bandung, kami tunggu besok, hari Jumat pukul 08.00 pagi hingga selesai, agar kalian bisa merasakan apa yang kami rasakan pada saat membersihkan sungai yang dirusak oleh oknum manusia yang tidak bertanggung jawab," katanya.

Pandawara Group juga mengapresiasi langkah cepat pemerintah dalam menyelesaikan permasalahan sampah tersebut.

"Kami apresiasi untuk seluruh dinas terkait yang langsung turun tangan dan memberikan respon cepat atas video lautan sampah yang kami unggah tersebut," ungkapnya.

Untuk diketahui sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan sejumlah pihak sudah menerjunkan petugas dan alat berat untuk membersihkan sampah yang menutup sungai di Jembatan Babakan Sapan.

Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudin menilai, fenomena penumpukan sampah yang hampir menyerupai pulau ini terjadi karena ketinggian air tengah turun dan adanya sedimentasi sungai.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut