get app
inews
Aa Read Next : Pemprov Jabar Jalin Kerja Sama dengan PT JES Kelola TPPAS Legoknangka

Demi Jabar yang Lebih Maju, Bey Ajak Alumni Unpad Berkolaborasi dan Bersinergi

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:45 WIB
header img
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin. Foto: Biro Adpim Jabar.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengajak alumni Universitas Padjadjaran (Unpad) untuk berkontribusi membangun Jabar melalui sejumlah program yang bermanfaat bagi masyarakat.

Bey menyampaikan ajakan tersebut saat membuka Silaturahmi Akbar Alumni Unpad 2024 di Kampus Unpad Bandung, Minggu (23/6/2024).

"Saya mengajak para alumni Unpad untuk berkontribusi dalam pembangunan Jawa Barat melalui berbagai program dan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya..

Bey mengatakan, alumni Unpad memiliki banyak potensi dan keahlian yang dapat dimanfaatkan untuk membangun Jabar. Untuk itu, pihaknya terus membuka ruang bagi para alumni Unpad agar terlibat secara aktif di berbagai sektor pembangunan.

"Kami terus membuka ruang dan komunikasi memastikan para alumni Unpad terlibat secara aktif dalam pembangunan Jawa Barat," katanya.

Jabar merupakan provinsi dengan potensi yang besar dan memiliki penduduk terbesar di Indonesia. Provinsi dengan 27 kabupaten dan kota itu punya sumber daya alam yang melimpah dan menjadi salah satu provinsi dengan ekonomi terkuat di Indonesia.

Bey menyatakan, di balik potensi besarnya itu, Jabar juga dihadapkan dengan berbagai tantangan. Kesenjangan sosial, kemiskinan, dan pengangguran masih menjadi isu yang perlu ditangani dengan serius. 

Pemprov Jabar berkomitmen untuk mewujudkan Jabar yang lebih maju, inklusif, dan berkelanjutan yang memberikan kesejahteraan bagi seluruh lapisan masyarakat. 

"Untuk mewujudkan visi itu tidak dapat dilakukan sendiri oleh pemerintah, diperlukan kolaborasi dan sinergi dari semua pihak, termasuk para alumni Unpad," tandasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut