get app
inews
Aa Read Next : WExcited Fest 2024 Sukses Digelar, Berikan Semangat Pada Perempuan Kota Bandung

Pertama di Indonesia, Mobil Otonom Asal Bandung Siap Diproduksi Massal

Kamis, 08 Agustus 2024 | 21:04 WIB
header img
Direktur Utama PT Teknologi Sahabat Alam (TESA), Nurbuana berfoto bersama mobil autonomous driving. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pengembangan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai di Tanah Air bukan lagi hal yang mustahil. Pasalnya, Indonesia memiliki cadangan bahan baku komponen utama mobil listrik, yaitu baterai yang melimpah. 

Seperti halnya yang dilakukan oleh PT Teknologi Sahabat Alam (TESA). Perusahaan asal Bandung ini baru saja mengembangkan produk terbarunya yakni mobil autonomous driving atau mobil self driving yang dipamerkan di Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2024.

Diketahui, mobil self driving atau mobil otonom ini adalah salah satu bentuk kemajuan teknologi dimana mobil tersebut dapat berjalan secara otomatis di bawah pengawasan pengemudi.

Direktur Utama TESA, Nurbuana mengatakan, mobil otonom ini tersedia dalam tiga mode. Pertama, mobil otonom ini bisa melaju sesuai dengan jalur yang telah ditentukan melalui program.

"Kita buat mobil otonomous yang bisa mengikuti track line. Jadi dia ngikutin track line yang sudah dibuat sebelumnya. Untuk titik-titik pemberhentiannya ditentukan sesuai kebutuhan user. Setelah diprogram dia akan berhenti di titik-titik tersebut," ucap Buana, sapaan akrabnya, Kamis (8/8/2024).

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut