BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Ratusan mahasiswa Universitas Bandung menggelar audiensi dengan pengurus yayasan dan rektorat. Mereka menuntut pengurus yayasan mundur dan meminta kejelasan status serta kelanjutan studi atau perkuliahan.
Audiensi ini digelar menyusul sanksi yang dijatuhkan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) terhadap Universitas Bandung karena dugaan penyelewengan dana Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah dengan modus mahasiswa fiktif.
Dalam audiensi dengan Ketua Yayasan Universitas Bandung Dada Rosada, mahasiswa mengeluh dan menyampaikan aspirasi agar yayasan mau mendengar.
Ketua Yayasan Universitas Bandung Dada Rosada dicecar mahasiswa, perihal yayasan yang tidak mau bertanggung jawab.
Ketua Presma Universitas Bandung Bagus mengatakan, yang disampaikan yayasan belum memberikan jawaban yang diinginkan mahasiswa. Artinya, masih banyak hal yang menggantung dari pertanyaan-pertanyaan mahasiswa.
Editor : Ude D Gunadi