"DPD Golkar Jawa Barat juga memberikan dukungan yang sama. Surat dukungan (DPD Golkar kabupaten/kota se-Jabar) secara resmi akan disampaikan besok ke Bahlil Lahadalia," ujar Iswara.
Sebelumnya, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Jawa Barat mendukung penuh Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menjadi Ketua Umum Golkar periode 2024-2029.
Sekretaris DPD Golkar Jabar MQ Iswara mengatakan, hampir seluruh DPD Golkar di Indonesia memberikan dukungan kepada Bahlil Lahadalia untuk menggantikan posisi Airlangga Hartarto.
"Yang kami ketahui pak Agus Gumiwang Kartasasmita tidak maju, dan dukungan memang dari para ketua DPD sebagian besar sudah memberikan dukungan kepada Pak Bahlil, itu faktanya," ucap Iswara di Bandung, Kamis (15/8/2024).
Iswara menyebut, salah satu dukungan tersebut juga dari dari DPD Golkar Jabar.
"Ya, termasuk Jabar. Saya jawab tegas termasuk Jabar," tegasnya.
Iswara memastikan, dukungan kabupaten kota di Jabar akan selaras dengan dukungan yang diberikan provinsi.
"Kabupaten Kota, biasanya mutatis mutandis dengan provinsinya, atau seirama dengan dukungan yang diberikan provinsinya," ungkapnya.
Dalam mekanisme pemilihan nanti, kata Iswara, provisi dan labupaten/kota masing-masing mempunyai satu hak suara seusai AD ART.
Editor : Ude D Gunadi