get app
inews
Aa Read Next : WExcited Fest 2024 Sukses Digelar, Berikan Semangat Pada Perempuan Kota Bandung

KPU Tetapkan Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung 22 September 2024

Jum'at, 13 September 2024 | 14:18 WIB
header img
KPU Kota Bandung. (Foto:dok/iNewsBandungraya.id)

Arfi Rafnialdi – Yena Iskandar Ma’soem Arfi Rafnialdi merupakan birokrat dari partai Golkar dengan Pendidikan terakhir S2 Administrasi Bisnis ITB Bandung, ia pernah menjabat sebagai sekretaris tim pertimbangan kebijakan publik wali kota Bandung tahun (2013-2018). 

Selama berkiprah di dunia politik, Arfi pernah menjadi Ketua Bidang Kampanye Tim Pemenangan Ridwan Kamil – Oded M Danial pada Pilwalkot 2013, dan saat ini ia menjabat sebagai Ketua Bidang Strategi Penggalangan Pemilih, DPP Golkar.

Sementara itu Wakilnya yakni Yena Iskandar Ma’some merupakan putri dari seorang pengusaha besar di Jawa Barat yakni PT. Ma’soem Group. Yeni merupakan pebisnis yang bergerak di bidang farmasi dan manajemen Kesehatan.

Ia merupakan politisi PSI dengan Pendidikan terakhir S2 Manajemen Rumah Sakit di Unpas Bandung. Dan saat ini ia menjabat sebagai Direktur Utama PT. Ma’Soem Generasi Utama. Diketahui Yena pun pernah berpartisipasi pada Pilbup Kabupaten Bandung di tahun 2020 dan Pileg 2024 melalui PDIP namun ia gagal.

Kemudian, Haru Suandharu – R. Dhani Wirianata, Haru Suandharu merupakan birokrat sekaligus politisi senior dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan pendidikan terakhir S3 Ilmu Pemerintahan di Unpad. 

Haru merupakan pendiri Sinergi Indonesia sebagai simpul kolaborasi produktif, selama karirnya di dunia politik, Haru pernah menjabat sebagai Anggota DPRD Kota Bandung (2009-2014), Wakil Ketua DPRD Kota Bandung (2014-2019), Anggota DPRD Jawa Barat sekaligus Ketua Fraksi (2019-2024). 

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut