get app
inews
Aa Read Next : WExcited Fest 2024 Sukses Digelar, Berikan Semangat Pada Perempuan Kota Bandung

KPU Tetapkan Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung 22 September 2024

Jum'at, 13 September 2024 | 14:18 WIB
header img
KPU Kota Bandung. (Foto:dok/iNewsBandungraya.id)

Tidak hanya itu, Harupun diketahui merupakan Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil – Oded M Danial (2013), Ketua Tim Pemenangan Daerah Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (2024). Dan saat ini ia menjabat sebagai Ketua DPW PKS Jawa Barat.

Sementara itu Wakilnya, R. Dhani Wirianata merupakan politisi muda asal Gerindra dengan Pendidikan terakhir S1 di Universitas Gunadarma, ia memulai karir politiknya sejak tamat SMA. Diketahui Dhani pernah menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Garuda Pangan Nusantara (2016-2024) pada pileg kemarin.

Ia pun dikabarkan maju dalam bursa DPR RI dari Dapil IX namun gagal, Dhani juga diketahui pernah menjadi Asisten Pribadi Presiden Terpilih Prabowo Subianto, iapun kini menjabat sebagai Wakil Sekertaris Jendral DPP Gerindra.

Dadan Riza Wardana – Arif Wijaya, Dadan Riza Wardana merupakan birokrat sekaligus politisi asal PDIP dengan Pendidikan terakhir S3 Ilmu pemerintahan Unpad, ia pernah menjabat sebagai Komisaris PT. Jaswita Jabar (2022 – 2023) dan kini ia menjabat sebagai Komisaris Utama PT Multazam Mulia (2023 – sekarang).

Dadan pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu Kota Bandung pada (2016) namun sayang Dandan dikabarkan pernah terjerat kasus korupsi pungutan liar dan gratifikasi pada tahun 2017.

Sementara itu Wakilnya, Arif Wijaya merupakan pengusaha asal Bandung yang di gandeng Demokrat. Ia merupakan sosok baru yang turun di dunia politik.

M.Farhan – Erwin M. Farhan merupakan politisi dari NasDem dengan Pendidikan terakhir S1 di Unpad, Farhan merupakan penyiar sekaligus presenter handal yang malang melintang di industri penyiaran dan pertelevisian (1983-sekarang), diketahui ia pun merupakan Anggota DPR RI (2019-2024), iapun Kembali mengikuti Pileg DPR RI pada 2024, namun gagal.

Wakilnya yakni, Erwin merupakan politisi dari PKB dengan Pendidikan terakhir S2 di Uninus. Ia merupakan anggota DPRD Kota Bandung (2019-2024), kini ia menjabat sebagai Ketua DPD PKB Kota Bandung (2010-2025). Iapun diketahui pernah menjadi Sekertaris Umum Garda Bangsa Jawa Barat (2019-2022), diketahui Erwin juga maju dalam Pileg DPR RI 2024 namun gagal. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut