get app
inews
Aa Read Next : Tingkatkan Kesadaran Politik, IPMAKAB Ajak Generasi Muda Berperan Aktif dalam Pilkada 2024

LSM GBR dan KPU Jabar Dorong Kesadaran Pemilih Masyarakat Cimahi

Rabu, 18 September 2024 | 22:00 WIB
header img
KPU Jawa Barat bersama Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Garda Bangsa Reformasi (GBR) menggelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih. Foto: Ist.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat bersama Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Garda Bangsa Reformasi (GBR) menggelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024 mendatang. 

Acara yang berlangsung di De’corest, Jl. Kolonel Masturi, Kota Cimahi ini dihadiri oleh 50 peserta anggota LSM GBR dan berbagai narasumber dari KPU.

Ketua Umum LSM GBR, Akang Stepanus Gultom, mengapresiasi kesempatan yang diberikan oleh KPU Jabar untuk bekerja sama dalam sosialisasi ini. Akang juga memberikan kilas balik tentang sejarah berdirinya GBR, yang awalnya merupakan komunitas motor yang didirikan pada Februari 1989. 

Melalui transformasi dan kerja sama dengan pihak kepolisian serta pemerintah, komunitas ini berkembang menjadi LSM yang berkontribusi positif bagi masyarakat Jabar. 

“LSM GBR dari dulu hingga sekarang terus berusaha untuk memperbaiki citra, agar bisa memberikan kontribusi positif kepada bangsa dan negara,” ungkap Akang dalam sambutannya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut