BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Gelandang Manchester City, Rodri terpilih sebagai peraih trofi Ballon dOr 204 dalam penganugerahan yang digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis pada Selasa (29/10/2024).
Secara kebintangan, pesepakbola 28 tahun ini memang kalah dari nama-nama beken seperti Jude Bellingham, Vinicius Jr ataupun Erling Haaland. Namun, secara peran di lapangan, kehadiran gelandang bertinggi 191 sentimeter ini begitu krusial.
Mantan pemain Atletico Madrid itu muncul sebagai katalisator permainan tim. Selain menjadi sosok yang mendistribusikan bola, Rodri juga menjadi sosok yang menghentikan serangan lawan.
Musim lalu bersama Manchester City, Rodri main dalam 50 pertandigan dengan koleksi sembilan gol dan 14 assist. Berkat bantuan Rodri, Manchester City mempertahankan trofi Liga Inggris yang notabene salah satu kompetisi paling elite di Eropa.
Selain itu, Rodri juga menjadi sosok sentral saat Timnas Spanyol menjadi juara Euro 2024. Turun dalam enam pertandingan, gelandang yang kerap tampil rapi saat bermain ini mengemas satu gol.
Editor : Rizal Fadillah