Oleh karena itu, Eli memastikan pihaknya akan memenangkan Farhan-Erwin dengan turut serat dalam menyosialisasikan program serta visi dan misi pasangan calon tersebut. Meski begitu, Eli menyebut dukungannya ini bukan secara kelembagaan.
"Secara kelembagaan tidak, karena lembaga kami netral. Tapi secara perorangan, jamaah dibebaskan untuk mendukung siapa pun. Dan kami yang hadir di sini adalah pengurus dan anggota Persistri Kota Bandung, yang menurut saya semuanya akan mendukung Kang Farhan dan Kang Erwin," katanya.
Farhan mengucapkan terima kasih atas dukungan tersebut. Dia pun bersyukur atas penerimaan keluarga besar Persistri Kota Bandung terkait visi, misi, dan program yang diusungnya.
"Tadi di sini banyak ibu-ibu yang juga aktif di PAUD. Saya dan Kang Erwin semakin berkomitmen untuk menambah insentif guru PAUD," katanya.
Farhan menjelaskan pentingya menambah insentif guru PAUD. Di tengah gencarnya arus pembangunan, lanjut dia, terdapat potensi pergeseran nilai-nilai agama dan moral yang mengancam masyarakat khususnya generasi muda.
Editor : Abdul Basir