get app
inews
Aa Text
Read Next : Dapat Dukungan Kujang Dewa, Erwan Setiawan Optimistis Tatap Pilgub Jabar

Politik Kedekatan Dedi Mulyadi

Kamis, 14 November 2024 | 10:03 WIB
header img
Saep Lukman, penulis. (FOTO: ISTIMEWA)

Lokatmala Foundation juga berperan dalam revitalisasi Kampung Adat Miduana di Desa Balegede, Kecamatan Naringgul, yang menjaga kearifan lokal dan mendukung masyarakat adat untuk tetap hidup dengan identitasnya di tengah perubahan zaman. 

Sejalan dengan kajian dalam Journal of Cultural Heritage Management, revitalisasi kampung adat dapat berfungsi sebagai “cultural buffer” atau penyangga budaya, melindungi komunitas lokal dari pengaruh homogenisasi budaya global (Lee & Youn, 2020). 

Tentu saja Dedi sangat mendukung upaya seperti  ini karena memperlihatkan wujud  komitmennya dalam memelihara identitas budaya lokal sebagai kekuatan di tengah modernisasi.

Merangkul Masyarakat melalui Budaya

Jawa Barat adalah provinsi dengan keberagaman yang sangat kaya, mulai dari petani di desa hingga kaum profesional di kota. Untuk menjangkau semua lapisan masyarakat, Dedi Mulyadi nampak menerapkan pendekatan kampanye yang berbasis komunitas ini. 

Sebab dia meyakini seperti keberpihakannya selama ini kepada berbagai komunitas termasuk komunitas minoritas dan termarjinalkan sudah melampaui jalan hidupnya. 

Asian Survey (2021) menunjukkan bahwa pendekatan berbasis komunitas efektif menjangkau berbagai segmen masyarakat di Asia Tenggara, karena mampu menyentuh isu-isu lokal dan membangun hubungan yang lebih personal dengan pemilih. Dedi memahami bahwa masyarakat tidak hanya ingin didengar, tetapi juga dilibatkan.

Editor : Ude D Gunadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut