BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin menyatakan, pembangunan jalan layang atau flyover Nurtanio ditargetkan akan rampung pada akhir Mei 2025.
"Kami meninjau pembangunan flyover Nurtanio, ini nilai investasinya Rp63 miliar dan ditargetkan selesai akhir Mei 2025," ucap Bey Machmudin saat ditemui usai meninjau lokasi flyover Nurtanio di Kota Bandung, Senin (16/12/2024).
Mengenai pembebasan lahan yang sempat menjadi kendala dalam pembangunan, Bey mengungkapkan bahwa hal tersebut sudah diselesaikan sehingga fokusnya dilanjutkan dalam membangun konstruksi bangunan.
"Akhir tahun ini sudah beres semua (pembebasan lahan), jadi tinggal konstruksi saja dilanjutkan," ungkapnya.
"Progresnya sudah 25 persen, kendalanya hanya pembebasan lahan karena mulainya paralel barengan (pembangunan) konstruksi," tambahnya.
Editor : Rizal Fadillah