Diambil Sumpah dan Janji Jabatan oleh Bupati, Ribuan PPPK di KBB Ucapkan Syukur

BANDUNG BARAT,iNews BsndungRaya.id - Sebanyak 3.362 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemda Kabupaten Bandung Barat (KBB), bisa bernafas lega.
Itu setelah mereka dilantik dan diambil sumpah dan janji jabatan Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail di lapangan apel Plasa Mekarsari, Kompleks Pemda KBB, Rabu (16/4/2025).
Mereka adalah PPPK formasi tahun 2024 sebanyak 403 orang dan formasi tahun 2021 sampai dengan 2023 sebanyak 2.959 orang dengan total sebanyak 3.362 orang.
"Alhamdulillah hari ini menjadi kebahagiaan bagi kami beserta keluarga atas pelantikan, pengucapan sumpah dan penerimaan SK pengangkatan sebagai CPNS dan PPPK dilingkungan Pemda Bandung Barat," kata Perwakilan PPPK 2024 Agie A Prawirakusumah.
Pihaknya mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas kebijakan yang berkeadilan dari Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail dan Wakil Bupati Asep Ismail, Sekda Ade Zakir.
Serta kerja keras dan ikhlas dari Plt Kepala BKPSDM serta Kabid PPI beserta jajaran Panselda.
Mengingat selama ini dirinya dan ribuan honorer Non ASN di lingkungan Pemda KBB terus berjuang dan bekerja tanpa kenal lelah siang dan malam sesuai dengan tugasnya masing-masing.
Untuk mengabdi ke Pemda KBB sekaligus mencari nafkah untuk keluarga.
"Hingga akhirnya semua doa-doa dikabulkan atas ridho Allah, sehingga niat kami untuk memperbaiki penghasilan, meningkatkan kualitas hidup keluarga bisa terwujud. Kami bisa merasakan gaji yang tidak akan tertunda, serta tunjangan-tunjangan lain yang akan diberikan mulai saat ini di bulan april 2025 sesuai dengan TMT yang kami terima dari BKPSDM, seperti yang disampaikan oleh Plt. BKPSDM dan BKAD," tuturnya.
Pihaknya bersyukur atas kepercayaan dan sumpah jabatan yang telah diambil. Serta akan menjaga amanah dengan sebaik baiknya dan penuh rasa tanggungjawab.
"Tidak banyak yang dapat kami sampaikan, selain ungkapan syukur dan jazakumullahu khairon kepada Bupati, Wakil Bupati, Sekda, Plt Kepala BKPSDM, Kabid PPI dan jajaran Panselda," tandasnya.
Sementara Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail mengucapkan selama karena setelah proses panjang akhirnya PPPK dan CPNS di lingkungan Pemda KBB dilantik.
Ini tentu menjadi kebahagiaan dan kebanggan tersendiri bagi semuanya.
"Syukuri apa yang sudah dicapai ini. Sebagai wujud rasa syukur tersebut dapat ditunjukkan dengan semangat tinggi dan kinerja yang berkualitas untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat," ucapnya.
Jeje mengingatkan, agar semua PPPK dan CPNS di KBB agar semangat untuk dapat mewujudkan visi Kabupaten Bandung Barat yaitu “AMANAH” (agamis, maju, adaptif, nyaman, aspiratif dan harmonis).
Selain itu mereka juga harus dapat menerapkan konsep “BERAKHLAK” sebagai core values ASN seluruh indonesia. Adanya core values ASN ini sebagai nilai-nilai dasar ASN sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 Tentang Aparatur Sipil Negara.
"Ini adalah kesamaan persepsi yang lebih mudah dipahami dan diterapkan oleh seluruh ASN. Sedangkan #banggamelayanibangsa merupakan bentuk pengabdian ASN yang melayani dengan sepenuh hati," kata Jeje.
Dirinya berharap, kepada seluruh ASN di lingkungan Pemda KBB untuk senantiasa memiliki integritas serta meningkatkan kompetensi terhadap peningkatan kualitas pelayanan masyarakat.
Sebagai pelayan masyarakat hendak mengutamakan etika dan kesopanan, berperilaku ramah dan gunakan komunikasi yang jelas serta mudah dipahami oleh masyarakat.
"Jadikan pedoman ini sebagai etos kerja yang tentunya menjadi pelopor terselenggaranya birokrasi yang sehat dan pemerintahan yang baik," ujarnya. (*)
Editor : Rizki Maulana