get app
inews
Aa Text
Read Next : Dede Chandra Dorong Peningkatan Layanan untuk Lansia di Jabar

Soal Pemutihan, Dede Chandra Dorong Penghapusan Pajak Kendaraan

Jum'at, 25 April 2025 | 14:32 WIB
header img
Wakil Ketua Fraksi Demokrat DPRD Jabar, Dede Chandra Sasmita. (Foto:Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id  - Anggota DPRD Jabar sekaligus wakil Ketua Fraksi Demokrat, Dede Chandra Sasmita penghapusan tunggakan pajak kendaraan bermotor.

Diketahui, Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi menghapus seluruh tunggakan pajak kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat di Jawa Barat.

Kebijakan Gubernur Dedi Mulyadi ini untuk meringankan pemilik kendaraan yang belum membayarkan kewajibannya. Penghapusan tunggakan pajak, mulai dari pokok hingga bunga pajak ini berlaku untuk kendaraan hingga tahun 2024, tanpa batasan jumlah tahun.

Menurut Dede Chandra, kebijakan dan program penghapusan tunggakan pajak yang tidak hanya berlaku di wilayah Jabar, juga sangat membantu masyarakat.

Sebab, masyarakat mempunyai kesempatan untuk memperpanjang masa berlaku pajak kendaraannya tanpa harus membayar tunggakan, termasuk dendanya.

Meski begitu, Dechan -sapaan akrab Dede Chandra- mengakui kebijakan ini secara tidak langsung akan berdampak berkurangnya pendapatan asli daerah (PAD) dari pajak kendaraan.

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut