get app
inews
Aa Text
Read Next : Pameran Aurora Arazzi di ArtSociates, Menemukan Makna Lewat Setiap Langkah

Pameran Apparel Terbesar Jawa Barat IAPE 2025 Hadir di Bandung

Rabu, 17 September 2025 | 15:54 WIB
header img
Pameran Indonesia Apparel Production Expo (IAPE) 2025 resmi dibuka di Bandung. (Foto: M Rafki)

Pertumbuhan ekonomi Jawa Barat yang mencapai 5,23% pada triwulan II 2025, lebih tinggi dari nasional, memberi optimisme bagi industri tekstil dan produk tekstil (TPT). Nilai ekspor TPT kuartal I 2025 tercatat USD 2,99 miliar, naik 1,53% dibanding periode yang sama tahun lalu.

Meski dihadapkan tantangan impor murah dan kebijakan tarif dari negara lain, peluang industri tetap besar. Permintaan pasar kini mengarah pada custom printing, print on demand, hingga produk ramah lingkungan. IAPE 2025 diharapkan bisa menjadi jembatan teknologi dan tren baru untuk pelaku usaha, khususnya skala kecil menengah.

Tak hanya menampilkan mesin dan perlengkapan produksi, IAPE 2025 juga menghadirkan 12 sesi talkshow bertajuk Apparel Talk dengan 25 narasumber, demo langsung, business matching, serta pembagian 1.000 kaos gratis.

“Bandung sejak lama dikenal sebagai barometer industri fashion dan apparel. Pameran ini jadi wadah agar pelaku bisnis bisa update tren sekaligus menjaga eksistensi Bandung di kancah nasional,” kata Bryan.

Gelaran IAPE 2025 diselenggarakan oleh Moremedia dengan dukungan BPD API Provinsi Jawa Barat, DPD PPGI Jawa Barat, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat, serta Komunitas Sablon Jawa Barat.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut