get app
inews
Aa Text
Read Next : Summarecon Mall Bandung Gelar Harmony of Ramadan, Ada Festival Kuliner hingga Hadiah Mobil

Bandung Jadi Tuan Rumah Expo Properti dengan Konsep Hiburan Keluarga dan Edukasi

Selasa, 07 Oktober 2025 | 22:05 WIB
header img
Summarecon Expo 2025. Foto: Ist.

“Summarecon Expo di Bandung menghadirkan konsep yang lebih lengkap, bukan hanya pameran properti, tapi juga hiburan interaktif bagi seluruh keluarga,” ujar Executive Director Summarecon Bandung, Hindarko Hasan.

Diskon Spesial dan Hadiah Mewah HUT ke-50 Summarecon

Dalam rangka merayakan ulang tahun emasnya, Summarecon menawarkan berbagai promo dan hadiah spektakuler. Selama pameran berlangsung, pengunjung bisa menikmati Extra Diskon hingga 30% untuk pembelian unit properti tertentu, serta Flash Sale rumah Summarecon Bandung pada 8 Oktober 2025.

Tak hanya itu, setiap pembelian produk properti hingga 16 November 2025 berkesempatan mengikuti pengundian Grand Prize dengan hadiah luar biasa:

  • 1 unit mobil listrik BYD Seal

  • 2 unit BYD M6

  • 15 unit Yamaha NMAX

  • 7 logam mulia seberat 50 gram

  • dan 25 unit iPhone

“Antusiasme masyarakat di Serpong sebelumnya sangat tinggi, dan kami optimis gelaran di Bandung ini akan sukses dengan berbagai kejutan menarik,” tutur Sharif Benyamin, Director PT Summarecon Agung Tbk.

Forum Diskusi dan Instalasi Edukasi

Selain pameran dan hiburan, Summarecon Expo juga menggelar forum diskusi panel tentang tata kota dan arsitektur berkelanjutan, menghadirkan narasumber dari Urban+ dan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Pengunjung juga dapat mencoba instalasi rumah edukatif yang menampilkan material premium seperti Kohler, Valentino Gress, Onasis, dan Daikin, memberikan pengalaman langsung akan kualitas konstruksi dan desain khas Summarecon.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut