Gerakan Literasi Makin Kuat! Relawan dari 177 Kabupaten Hadir di Forum Nasional Bogor
BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) menyelenggarakan Pertemuan Relawan Literasi Masyarakat (Relima) 2025 di Kota Bogor. Forum nasional ini menghadirkan 180 Relima dari 177 kabupaten/kota serta 34 Fasilitator Daerah (Fasda) Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial tingkat provinsi dari seluruh Indonesia.
Kegiatan ini menjadi ruang pembelajaran sebaya untuk memperkuat kolaborasi, inovasi, dan keberlanjutan gerakan literasi berbasis masyarakat.
Apresiasi Perpusnas untuk Pegiat Literasi
Kepala Perpusnas menyampaikan apresiasi atas kontribusi para pegiat literasi yang telah melaksanakan lebih dari 4.300 kegiatan literasi masyarakat dan 1.400 kolaborasi lokal di seluruh Nusantara.
“Gerakan literasi nasional bukanlah kerja satu lembaga, tetapi hasil kolaborasi yang lahir dari keyakinan bahwa setiap perubahan besar dimulai dari langkah kecil yang konsisten,” ujar Kepala Perpusnas.
Berbagi Praktik Baik Literasi di Seluruh Indonesia
Forum ini menjadi ajang berbagi praktik baik dari lapangan, antara lain:
Semua inisiatif tersebut membuktikan bahwa literasi telah menjadi gerakan sosial yang nyata dan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.
Editor : Rizal Fadillah