get app
inews
Aa Text
Read Next : Rencana Reaktivasi Jalur KA Cianjur-Bandung, Ketua DPRD Cianjur: Ekonomi Pariwisata Akan Tumbuh

120 Ha Lahan di Ciranjang Gagal Panen, Ketua DPRD Cianjur Minta Penanganan Cepat

Selasa, 20 Januari 2026 | 17:39 WIB
header img
Ketua DPRD Cianjur Metty Triantika minta Pemkab Cianjur lakukan penangan cepat dan terukur atas kejadian gagal panen di Ciranjang. (FOTO: ISTIMEWA)

CIANJUR, iNewsBandungRaya.id - Ketua DPRD Kabupaten Cianjur Metty Triantika meminta Pemkab Cianjur melakukan penanganan cepat dan terukur atas peristiwa gagal panen 120 hektare lahan sawah di Kecamatan Ciranjang.

Metty menilai kejadian tersebut tidak dapat dipandang sebagai persoalan teknis semata, melainkan terkait keberlangsungan ekonomi petani dan ketahanan pangan daerah.

"DPRD akan memberi perhatian serius agar petani tidak menanggung dampak berkepanjangan akibat kerugian produksi," kata Ketua DPRD Cianjur, Selasa (20/1/2026).

Metty yang juga Bendahara Umum DPD Partai Golkar Jabar itu, menyatakan, pendataan merupakan tahap awal yang penting sebelum pemerintah mengambil kebijakan lanjutan.

Dia menekankan, data valid menjadi dasar utama dalam penyaluran bantuan maupun perumusan program pemulihan bagi petani terdampak.

"Kejadian ini juga harus menjadi bahan evaluasi bersama terkait sistem pengendalian hama terpadu dan koordinasi pola tanam di tingkat kelompok tani," ujar Metty. 

Legislator dari Dapil IV termasuk Ciranjang dan sekitarnya itu mendorong penguatan peran penyuluh pertanian agar pendampingan kepada petani lebih intensif dan berkelanjutan.

Editor : Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut