Mirip Tanah Lot Bali, Intip Keindahan Pantai Karang Tawulan di Tasikmalaya

Rizal Fadillah
Pantai Karang Tawulan di Tasikmalaya. (Foto: Instagram @pantai_karang_tawulan)

TASIKMALAYA, INEWSBANDUNGRAYA - Pantai Karang Tawulan merupakan salah satu pantai yang terletak di daerah Tasikmalaya, Jawa Barat.

Pantai satu ini menjadi incaran para wisatawan daerah maupun mancanegara karena memiliki keindahanan tebing eksotis yang menjorok ke laut.

Bukan hanya itu saja, keindahan dari Pantai Karang Tawulan ini karena adanya pulau kecil bernama Nusa Manuk yang berada dekat pantai.

Tempat wisata di Tasikmalaya ini masuk ke dalam jajaran wisata alam instagramable. Sebab, banyak pengunjung khususnya anak muda yang berswafoto di tempat wisata ini.

Untuk Anda yang ingin mengenal lebih jauh tentang destinasi wisata satu ini, berikut kami informasi keunikan dari Pantai Karang Tawulan yang telah dirangkum dari berbagai sumber:

1. Kemiripannya dengan Tanah Lot Bali

Daya tarik dari Pantai Karang Tawulan adalah kemiripannya dengan wisata Tanah Lot yang berada di Bali. Ciri khas utama dari tempat wisata ini adalah adanya tebing-tebing berwarna hitam keabuan yang menjorok ke dalam laut sehingga tampilannya ini terlihat sangat eksotis.

Ditambah lagi adanya pepohonan rindang nan hijau yang tumbuh di sela-sela tebing tersebut. Tampilan ini yang membuat para wisatawan terkesima karena tidak hanya terlihat eksotis, tapi juga indah.

2. Adanya Pulau Kecil yang Unik

Daya tarik lain dari Pantai Karang Tawulan adalah adanya pulau kecil yang berada tepat di tengah laut. Saat kalian tiba di Pantai Karang Tawulan, akan ada sebuah pulau kecil yang bernama Nusa Manuk.

Seperti namanya, dalam bahasa Jawa, ‘manuk’ memiliki artian burung. Di pulau ini, terdapat habitat bagi burung camar yang akan berkumpul di sore hari.

Hal ini menjadi pemandangan menarik untuk dilihat karena langka dijumpai di pantai-pantai lainnya di Indonesia. Sayangnya, ukuran pulau yang terbilang sangat kecil serta karang-karang tajam yang mengelilinginya, maka kalian tidak bisa mampir ke dalam area pulau ini.

3. Pemandangan Lautan yang Sangat Indah

Saat berkunjung ke Pantai Karang Tawulan ini pasti terpesona dengan pemandangan laut yang sempurna. Pemandangan laut di pantai ini terlihat sangat biru dengan warna deburan ombak yang putihan.

Ditambah lagi pemandangan awan yang terbentang di atas langit membuat panorama dari Pantai Karang Tawulan menjadi sangat indah. Ombak di kawasan Pantai Karang Tawulan terbilang cukup besar sehingga tidak diperbolehkan untuk bermain air apalagi berenang.

Ditambah lagi, terdapat tebing-tebing tajam yang ada di bibir pantai membuat kalian tidak boleh mendekat ke arah lautan.

4. Spot Berfoto yang Instagramable

Daya tarik lainnya dari tempat wisata Pantai Karang Tawulan adalah banyaknya spot berfoto yang instagramable. Meski tidak ada gardu pandang atau spot instalasi khusus yang kekinian, ada banyak spot alami yang menarik untuk dijadikan sebagai tempat berfoto.

Hal ini dipengaruhi oleh pemandangan alam sekitar yang ada di area pantai. Beberapa spot yang banyak didatangi para wisatawan untuk berfoto adalah anak tangga menuju karang di bagian ujung pantai.

5. Tempat Berkemah yang Memiliki Pemandangan Indah

Daya tarik yang terakhir ini pasti akan disukai kalian yang suka berkemah. Kawasan wisata Pantai Karang Tawulan memiliki area camping alias camping ground.

Anda dan keluarga dapat berkemah sambil menikmati suasana dan pemandangan pantai yang indah. Jangan lewatkan kesempatan untuk melihat matahari terbit dan matahari terbenam saat berkemah di sini.

Pancaran sinar mataharinya terlihat jelas saat kalian melihatnya dari Pantai Karang Tawulan. Ditambah lagi, suara deburan ombak yang bergemericik menciptakan suasana nyaman dan tenang saat berkemah.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network