Mau Liburan Akhir Tahun Keliling Dunia? Yuk Kunjungi The Great Asia Africa di Bandung

Rizal Fadillah
The Great Asia Africa. (Foto: Instagram @fhadylaiyyyyy_)

5. Menulis Harapan dengan Emma Card

Ketika mengunjungi suatu tempat, seseorang mungkin ingin mengamini doanya dengan energi positif yang dimiliki tempat tersebut. Salah satu caranya adalah dengan menuliskan harapan-harapan pada secarik kertas.

Nah, pengelola The Great Asia Africa juga memberikan fasilitas ini. Ada satu spot kecil di kawasan Japan Pavilion yang berisi gantungan Emma Card, yaitu kartu bertuliskan harapan-harapan para wisatawan.

Jika pengunjung punya harapan yang belum tercapai, tidak ada salahnya mencoba menuliskannya di sini. Siapa tahu setelah pulang dari The Great Asia Africa, harapan tersebut bisa terwujud.

6. Menikmati Keindahan Alam dengan Gondola

Setelah keliling 7 negara di The Great Asia Africa, pengunjung bisa mencoba naik gondola untuk menikmati pemandangan alam dari atas bukit.

Terlihat hamparan alam yang hijau, sejuknya udara Lembang, dan luasnya kawasan The Great Asia Africa yang warna-warni.

Gondola ini diprioritaskan untuk kaum disabilitas, ibu hamil, lansia, dan anak kecil. Jadi, pengunjung mungkin perlu antre jika hendak menaiki gondola ini.

Editor : Rizal Fadillah

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network