BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyoroti fenomena Chiki Ngebul yang menelan puluhan korban kelompok usia anak di Jabar.
Diketahui, sebanyak 28 anak keracunan usai mengonsumsi Chiki Ngebul. Jajanan tersebut meracuni 24 anak di Tasikmalaya dan 4 anak di Bekasi.
Terkait fenomena tersebut, Ridwan Kamil akan segera berkoordinasi membuat aturan soal Chiki Ngebul. Ia menyebut, Pemprov melalui Dinkes Jabar juga sudah menetapkan kejadian ini sebagai darurat medis.
"Dapat laporan minggu ini memang ada agenda merapatkan itu. Nanti saya kabari setelah hasilnya. Saya belum ada data," ucap Emil, sapaan akrabnya, Kamis (12/1/2023).
Sebelumnya, Ketua Tim Kerja Surveilans dan Imunisasi Dinkes Jabar, Dewi Ambarwati mengatakan, saat ini status kesehatan di Jabar tengah dalam darurat medis. Artinya, pengawasan terhadap kasus ciki ngebul ini lebih di massifkan.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait