Menurut Lusi, beberapa langkah yang terus diupayakan dalam pengembangan BIJB Kertajati di antaranya pembenahan manajemen dan menarik investor.
"Biro BIA tentunya akan mempersiapkan manajemen BIJB yang lebih baik lagi dan sebanyak-sebanyaknya menarik investor atau mitra strategis," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, BIJB Kertajati di Kabupaten Majalengka menerima pelayanan penerbangan tujuan Kuala Lumpur mulai 17 Mei 2023.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, penerbangan menggunakan pesawat Air Asia dengan jadwal dua kali dalam seminggu.
"Siap-siap terbang lagi dari Kertajati mulai 17 Mei, Air Asia akan membuka penerbangan dari Kertajati menuju Malaysia. Tiket sudah tersedia di penjualan resmi Air Asia. Mari terbang lagi dari Kertajati, bandara kebanggan Jawa Barat," ucap Emil, sapaan akrabnya, di Kota Bandung, Rabu (26/4/2023).
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait