Dadang Supriatna Sebut Pagelaran Wayang Golek Akan Kelilingi Tiap Kecamatan Tahun Ini

Aqeela Zea
Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat menghadiri pagelaran wayang golek di Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kabar bahagia bagi pecinta seni di Kabupaten Bandung. Sebab pada tahun ini pagelaran wayang golek akan keliling digelar di tiap kecamatan.

Hal ini dikatakan Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat menghadiri pagelaran wayang golek di Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Rabu (3/5/2023) malam. Pagelaran wayang golek dengan dalang H. Dadan Sunandar Sunarya itu dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-382.

Dadang mengatakan, pihaknya sengaja menggelar wayang golek di Ciwidey yang merupakan kawasan Pacira itu, supaya berbagai kegiatan tak hanya dilaksanakan di lingkungan Pemkab Bandung, Soreang saja.

"Damang Mang Cepot? Wilujeng boboran siam ka sadayana masyarakat Kabupaten Bandung, khususnya masyarakat Ciwidey dan sekitarnya," kata Dadang.

Orang nomor satu di Kabupaten Bandung ini bersyukur bisa bersilaturahmi dengan masyarakat sekitar pada pagelaran wayang golek dalam rangka milangkala HJKB ke-382.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network