Kebanjiran Bacaleg Anak Muda, Golkar Jabar Pede 'Kunci' 25 Kursi

Aqeela Zea
Ketua DPD Partai Golkar Jabar, Ace Hasan saat menyerahkan simbolis berkas 120 bacaleg. Foto: Istimewa

"Kami meminta doa dan dukungan seluruh masyarakat terutama di Jawa Barat untuk kemenangan Partai Golkar pada Pemilu 2024 yang akan datang," ujar Ace.

Ace yang didampingi Ketua Harian Golkar Jabar Daniel Mutaqien, Sekretaris MQ. Iswara dan Tim Sinkronisasi Bacaleg serta sejumlah pengurus itu mengatakan, bacaleg yang didaftarkan Golkar Jabar sudah melalui berbagai proses mekanisme yang ditentukan.

Mekanisme dilakukan secara terbuka sesuai dengan kriteria dan penilaian selektif yang dilakukan tim sinkronisasi. "Mereka inilah (tim sinkronisasi) yang sekarang mengantarkan pendaftaran ke KPU Jabar," jelas Ace.

Ace menuturkan, Golkar mengajukan 120 bacaleg untuk bertarung memperebutkan kursi DPRD Jabar. Jumlah itu terdiri dari 85 bacaleg laki-laki dan 35 bacaleg perempuan.

"Menurut ketentuan Undang-undang, ini sudah memenuhi persentase 30 persen kuota perempuan," beber Ace.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network