Haul Eril, Peringatan Kepergian Sosok Muda yang Dijuluki Bunga di Surga

Rizal Fadillah
Launching buku berjudul 'Cuma Rindu' karya Atalia Praratya disela-sela acara peringatan satu tahun berpulangnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril digelar di GOR Saparua, Kota Bandung. (Foto: tangkapan layar)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengungkapkan, kepulangan Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril membuatnya sadar akan satu hal.

Hal yang dimaksud Ridwan Kamil adalah bahwa Eril bukan lagi milik keluarganya saja tapi sudah menjadi milik masyarakat.

"Kami dulu mengira Eril itu milik keluarga kami saja sehingga kepulangannya, prosesnya tentulah akan menjadi sifat yang personal. Tapi kami menyadari sampai detik ini, Eril itu bukan lagi milik keluarga kami, Allah membukakan sebuah hikmah bahwa Eril ini sudah menjadi milik masyarakat," kata Ridwan Kamil dalam acara peringatan satu tahun berpulangnya Eril digelar di GOR Saparua, Kota Bandung, Jumat (26/5/2023) malam.

Itulah kenapa, kata Ridwan Kamil, dirinya tidak bisa menganggap kepergian Eril ini hanya urusan keluarganya saja.

"Dari puisi yang diciptakan beribu-ribu, dari buku yang dihadirkan, dari lagu yang Teh Nenden dan Bu Atalia hadirkan itu kan tidak ada yang meminta, itu datang dari hati orang yang mengambil hikmahnya kemudian mengungkapkan dalam bentuk perasaan," ungkapnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network