Bawa Suara Daerah, Bara-JP Jabar Jagokan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024

Rizal Fadillah
Bawa Suara Daerah, Bara-JP Jabar Jagokan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Dewan Pimpinan Cabang Barisan Relawan Jalan Perubahan (Bara-JP) kabupaten/kota di Jawa Barat telah memutuskan dan mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Pjs Ketua DPD Bara-JP Jabar, Dwi Subawanto mengatakan, pihaknya akan mengikuti aspirasi dari tingkat kabupaten/kota yang dalam hal ini mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres dalam Pilpres 2024.

"Kalau dari Jabar ngikutin aspirasi daerah kebetulan cabang-cabang atau daerah tingkat kabupaten/kota itu menghendaki bahwa Bara-JP di Jawa Barat itu mendukung Ganjar Pranowo sesuai dengan apa yang sudah di-launching oleh PDI Perjuangan," ucap Dwi di kawasan Antapani, Kota Bandung, Jumat (16/6/2023).

Dwi memastikan, apa yang menjadi aspirasi kabupaten/kota ini akan pihaknya perjuangkan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Bara-JP di Kota Bogor yang bakal digelar dalam waktu dekat ini.

"Kami di Jawa Barat hanya ngikutin apa maunya cabang-cabang dan itu akan kami perjuangkan nanti di rakernas," ungkapnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network