5 Tahun Memimpin Jabar, 39 Program Unggulan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Nyata dan Terasa

Aqeela Zea
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil genap lima tahun membangun Jabar Juara. Foto: Twitter/@ridwankamil

Pemprov Jabar pun selama 5 tahun ini mewujudkan ragam kebutuhan warga di kabupaten/kota terkait infrastruktur seperti fly over (Depok, Kota Bandung), revitalisasi situ/waduk (Kuningan, Bekasi, Bogor, Depok, Garut, dll), revitalisasi Pasar Juara (Bogor, Sukabumi, Kabupaten Bandung, Cirebon, Kota Cimahi, dll), revitalisasi alun-alun (Cirebon, Majalengka, Sumedang, Sukabumi, Ciamis, Pangandaran, dll).

Kemudian juga ada Masjid Al Jabbar di Gedebage, Kota Bandung. Masjid Al Jabbar adalah mahakarya peradaban kebanggaan Jawa Barat. Setelah hampir 7 tahun dirancang dan dibangun, Masjid Al Jabbar resmi hadir bagi umat.

Kemudian, salah satu capaian penting yang didorong oleh kepemimpinan Rindu adalah peningkatan investasi. Selama 5 tahun terakhir, Jawa Barat mendudukan diri sebagai juara investasi, primadona investasi, destinasi utama investasi. 

Dalam hal lingkungan, penanganan DAS Citarum yang dilakukan oleh Rindu dalam 5 tahun terakhir melalui program Citarum Harum juga menunjukkan progres pesat. 

Indeks Kualitas Air (IKA) DAS Citarum pada tahun 2018 sebesar 33,43 menjadi 51,01 atau dari cemar berat menjadi cemar ringan. Program akan terus berlanjut hingga mencapai angka IKA 60 atau bebas cemar.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network