Masyarakat Cisarua KBB Diimbau Siaga Bencana, Wakil Ketua Komisi VIII DPR: Kontur Alamnya Rawan

Agus Warsudi
Wakil Ketua Komisi VIII DPR Tubagus Ace Hasan Syadzily membuka Kampung Siaga Bencana di Cisarua, KBB. (FOTO: ISTIMEWA)

Karena itu, Kang Ace mengingatkan seluruh masyarakat, kepala desa hingga dinas terkait dapat memberikan perhatian khusus ke Desa Sadangmekar agar saat ada masalah bencana bisa dilakukan penanganan secara cepat.

“Kebetulan saya di Komisi VIII DPR, jadi nanti mohon maaf, audzubillahi min dzalik jika terjadi sesuatu bencana jangan segan hubungi saya, Insya Allah bisa melakukan respons cepat agar segera ditangani,” tuturnya.

Menurut Kang Ace, masyarakat harus dibiasakan untuk siap siaga terhadap bencana. Dirinya sering keliling ke seluruh Indonesia ternyata semua daerah memiliki potensi bencana berbeda-beda. 

“Jadi kesiapsiagaan terhadap bencana harus terus menjadi perhatian bersama. Karena setiap daerah di Indonesia memang memiliki kerawanan bencana masing-masing,” ucap Kang Ace.

Diberitakan sebelumnya, Cuaca ekstrem, hujan disertai angin kencang dan petir diprediksi melanda Bandung Raya saat libur tahun baru. Masyarakat diimbau lebih berhati-hati dan waspada saat berwisata di Bandung.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network