Djoni pun berjanji akan terus mendorong Pemkot Bandung dan Cimahi memperbaiki sarana prasarana. Seperti, jalan rusak dan gorong-gorong yang mampet karena bisa menyebabkan jalanan macet dan banjir.
Djoni menyampaikan bela sungkawa atas bencana tanah longsor di Kampung Cipondok, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Kasomalang, Kabupaten Subang yang menelan korban jiwa.
"Hati-hati. Di Kota Bandung pun banyak pemukiman di kawasan tebing. Semisal di Punclut, Cijambe Ujungberung, atau Cigadung. Bahkan beberapa tahun lalu akibat hujan besar, tempat makan di Punclut sempat tertimpa longsor dan menyebabkan korban jiwa," tutur Djoni.
Djoni berharap masyarakat Kota Bandung dan Cimahi bisa waspada bencana alam akibat cuaca ekstrem. "Hujan deras yang tiba-tiba menyebabkan banjir, luapan air di jalan. Contohnya di Gedebage pada Jumat malam lalu. Banyak yang terjebak macet berjam-jam," ucapnya.
Editor : Ude D Gunadi
Artikel Terkait