Pemkot Bandung Mulai Uji Coba Penataan Parkir dan PKL di Kawasan Taman Monju

Rizal Fadillah
Pemkot Bandung Mulai Uji Coba Penataan Parkir dan PKL di Kawasan Taman Monju. (Foto: Humas Pemkot Bandung)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Lahan parkir di sekitar kawasan Taman Monumen Perjuangan (Monju), Kota Bandung mulai ditertibkan pada Sabtu (13/1/2024). Bagi kendaraan roda dua, disediakan lahan parkir di Jalan Majapahit atau Gasibu Barat.

Sedangkan kendaraan roda empat bisa parkir di Taman Gentong seberang DPRD Jabar dan lapangan sebelah utara Taman Monju yang diakses lewat Jalan Dipatiukur.

"Kita blocking jalan di Tugu Covid-19 dengan truk agar tidak ada parkir liar di sana. Jalan Sentot Alibasya dan Diponegoro juga sudah clear dari PKL dan parkir liar. Kita harus menghadirkan lalu lintas yang lancar,” ucap Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna, Jumat (12/1/2024).

Ema mengatakan, penataan parkir tersebut akan mulai diuji coba pada akhir pekan ini, Sabtu dan Minggu. Selain parkir, PKL pun mulai ditata agar tidak berjualan di kawasan fasilitas umum taman Monju.

"PKL didorong untuk jualan di jalan. Akan kita sediakan lapaknya, bisa bentuk komunal atau sarnafil," ujarnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network