Cegah Korban Bencana, BBWS Dorong Pemukiman di Pinggiran Sungai Cikapundung Direlokasi

Abbas Ibnu Assarani
Rumah rusak akibat banjir, Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum mendorong adanya relokasi pemukiman yang berada di bibir sungai cikapundung. (Foto: Humas Pemkot Bandung)

BANDUNG, iNewsBandungraya.idBalai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum mendorong adanya relokasi pemukiman yang berada di bibir sungai Cikapundung, Bandung.

Kepala BBWS Citarum, Bastari menjelaskan permukiman di pinggir sungai sangat berbahaya dan mengancam keselamatan. Apalagi, saat musim hujan debit air selalu mengalir dengan deras yang dikhawatirkan menimbulkan longsor dan bencana lainya di kawasan tersebut.

"Saya kira ke depan mungkin dengan pihak Wali Kota (Pemkot Bandung) dengan Pemprov Jabar ini bersama-sama, bagaimana untuk mengamankan area yang di kiri, kanan sungai ini, jangan langsung tembok rumah," kata Bastari belum lama ini.

Menurutnya, seperti bencana banjir di kawasan Braga, dimana naiknya debit air Sungai Cikapundung, akibat jebolnya tanggul beberapa waktu lalu kata Bastari, sangat tidak bisa diprediksi. 

Sehingga dia berharap, masyarakat yang membangun permukiman di pinggir sungai untuk segera beralih mencari tempat lebih aman.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network