BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Berkunjung ke Turki tidak lengkap jika tak mencicipi kuliner khas negeri berjuluk Gerbang Timur dan Barat ini. Kuliner yang paling banyak diburu pelancong saat berkunjung adalah lezatnya makanan khas kawasan pesisir Aegea, Turki.
Di Aegea, para turis akan menikmati pengalaman gastronomi unik yang mencakup budaya kuliner tradisional selama berabad-abad. Pesisir Aegea, Turki adalah salah satu tempat paling penting di negara ini untuk kuliner dengan warisan kuliner yang mencakup minyak zaitun lezat, berbagai jenis rempah-rempah dan sayuran asli, makanan laut segar, tradisi pembuatan anggur kuno, dan filosofi farm-to-table (dari ladang ke meja).
Aegea terkenal dengan restoran-restorannya yang terkemuka. Banyak di antaranya dipimpin oleh para koki muda berbakat yang menyajikan adaptasi baru dari hidangan klasik. Panduan Michelin telah mengakui beberapa restoran di Izmir dan Bodrum, dua lokasi di Aegean yang populer untuk berburu kuliner lezat, beragam, dan berkualitas tinggi.
Salah sadut pemandangan pesisir Aegea, Turki. (FOTO: ISTIMEWA)
Editor : Ude D Gunadi
Artikel Terkait