Tersingkir dari Piala Presiden 2024, Tolic: Persib Dapat Banyak Evaluasi

Rizal Fadillah
Asisten pelatih Persib, Igor Tolic. (Foto: Persib/Barly Isham)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib gagal melaju ke semifinal Piala Presiden 2024 setelah menelan kekalahan atas Persis Solo dengan skor 1-0 pada pertandingan Grup A di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (25/7/2024).

Dengan hasil ini, Persib hanya mengumpulkan nilai 3, hasil sekali menang dan 2 kalah. Sedangkan Persis yang mengoleksi nilai 4 berhak mendampingi Borneo FC dengan nilai 7.

Asisten pelatih Persib, Igor Tolic menegaskan, Persib adalah tim yang tidak pernah menginginkan kekalahan, termasuk saat ditekuk Persis Solo 0-1.

Dalam pertandingan yang menentukan langkah kedua tim ke babak semifinal itu, Persib harus mengakui keunggulan Persis akibat kegagalan memaksimalkan banyak peluang yang didapat, terutama setelah tertinggal 0-1 oleh gol Ramadhan Sananta menit 18.

"Banyak peluang yang terjadi dalam pertandingan ini, tetapi kami belum bisa mencetak gol. Sungguh, kami tidak pernah menginginkan kekalahan," ucap Tolic.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network