“Melalui program ini, kami berkomitmen untuk mencetak lulusan yang mampu berkontribusi secara signifikan dalam menghadapi tantangan dan peluang di era digital. Selain itu, kami juga menyediakan beasiswa 100% bagi para mahasiswa berprestasi, sebagai bentuk dukungan penuh terhadap pengembangan talenta unggul di bidang ini," ujar Elisa Carolina.
Dengan demikian, pendidikan Digital Psychology dapat memenuhi kebutuhan industri yang memerlukan tenaga kerja kompeten di bidang teknologi, sekaligus memahami dampaknya terhadap psikologi dan kesejahteraan mental.
Acara peresmian ini sekaligus menandai langkah besar BINUS @Bandung dalam mengembangkan pendidikan yang relevan dengan kebutuhan industri dan masyarakat untuk menjembatani kemajuan teknologi serta kesejahteraan mental. (*)
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait