Kenali Gejala Terpapar Virus Mpox, Masyarakat Diimbau Terapkan Pola Hidup Bersih

Rizal Fadillah
Ilustrasi gejala cacar monyet. (Foto: net)

CIMAHI, iNewsBandungRaya.id - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengumumkan wabah Mpox atau cacar moyet sebagai kondisi darurat kesehatan global. Untuk mewaspadainya, penting untuk mengetahui ciri-ciri penyakit Mpox ini.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi, Mulyati mengatakan, tingginya mobilitas warga yang bepergian ke berbagai daerah dan luar negeri meningkatkan potensi atau kemungkinan penyebaran cacar monyet atau Mpox ke Kota Cimahi.

"Meskipun belum ada kasus yang terdeteksi di Kota Cimahi, pihak Dinas Kesehatan Kota Cimahi tetap mengimbau masyarakat untuk waspada," ucap Mulyati, Kamis (5/9/2024).

Meskipun belum ditemukan kasus positif di Kota Cimahi, kata Mulyati, masyarakat perlu tahu gejala apa saja yang ditimbulkan jika terpapar Mpox.

Jika terpapar Mpox, gejala awal yang timbul adalah demam disertai sakit kepala hebat serta nyeri otot, sakit punggung hingga lemas. 

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network