Program BSI ROCK Jaring Talenta Muda Terbaik Indonesia di Kampus ITB

Rizal Fadillah
SEVP Digital Banking BSI Saut Parulian Saragih (kiri) memberikan beasiswa mahasiswa berprestasi Rp2,1 Miliar kepada Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITB Jaka Sembiring (kanan). (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus memperluas kesempatan karier bagi anak muda Indonesia melalui program BSI ROCK (Recruitment On Campus for Knowledge).

Kali ini, program rekrutmen tersebut hadir di Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai bagian dari upaya BSI memperluas literasi perbankan syariah sekaligus mencari calon pemimpin masa depan.

SEVP Digital Banking BSI, Saut Parulian Saragih mengatakan, BSI ROCK merupakan program tahun pertama yang secara kontinu dilakukan sejak Agustus 2024.

"BSI ROCK merekrut sekitar 210 mahasiswa terbaik yang akan masuk menjadi calon pegawai BSI level Officer Development Program di tahun ini," ucap Saut, Sabtu (13/9/2024).

Saut mengatakan, program ini sejalan dengan misi BSI untuk membangun fondasi SDM unggul di dunia perbankan syariah. Sebelumnya program ini juga telah dilakukan di UNDIP dan di IPB.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network