Tim Kampanye Pemenangan Deden-Efa Dikukuhkan, Target Menang 55 Persen di Pilkada Cianjur 2024

Agus Warsudi
Tim Kampanye dan Pemenangan Bacabup-bacawabup Deden Nasihin-Efa Fatimah dikukuhkan dengan target menang 55 persen di Pilkada Cianjur 2024. (FOTO: ISTIMEWA)

Hadir pula dalam acara sederhana namun khidmat itu, antara lain Wakil Bendahara DPD Partai Golkar Jawa Barat Metty Triantika dan sejumlah pengurus. Kemudian, anggota fraksi DPRD Kabupaten Cianjur dari partai pendukung dan sejumlah relawan serta komunitas Sahabat Berkah.

Tegak Lurus

Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Cianjur Asep Iwan Gusniardi mengatakan, Partai Golkar Kabupaten Cianjur tegak lurus terhadap keputusan partai. Sehingga memenangkan Deden Nasihin-Efa Fatimah yang diusung Golkar, PKS dan Perindo adalah tugas yang harus dilaksanakan semua kader.

“Kami senantiasa tegak lurus terhadap keputusan partai. Insya Allah Golkar solid dan siap berjuang untuk kemenangan ini dengan seluruh kemampuan yang dimiliki,” kata Asep Iwan di hadapan Ketua DPD Partai Golkar Cianjur TB Mulyana Syahrudin, Ketua DPD PKS Cianjur Dadan Suryanagara, dan Ketua DPC Perindo Cianjur Teni Ansar Mulya.

Asep Iwan menyatakan, pasangan Deden Nasihin - Efa Fatimah, harus  menang dan Partai Golkar siap mengawal melalui kekuatan seluruh infrastruktur dan jajaran struktural yang dimiliki. “Kita akan kerahkan seluruh kekuatan untuk menang dan yakin kita menang,” ujar Asep.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Cianjur Dadan Suryanegara berharap kemenangan yang akan diraih bukan semata-mata menang tapi juga berkah.

“Perjuangan ini harus bernilai ibadah. Kita yakin bersama Golkar dan PKS serta Perindo kemenangan itu menjadi nyata. Sebab  Golkar itu diam-diam menghanyutkan,” kata Dadan.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network