Libur Nataru, BPBD Jabar Dirikan Posko di Jalur Wisata Rawan Bencana

Rizal Fadillah
Plt Kepala Pelaksana BPBD Jabar, Anne Hermadianne Adnan. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat mengantisipasi potensi dan kerawanan bencana di sejumlah wilayah termasuk di jalur-jalur wisata saat libur natal dan tahun baru (Nataru).

Plt Kepala Pelaksana BPBD Jabar, Anne Hermadianne Adnan mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan sejumlah stakeholder mulai dari Dinas Perhubungan (Dishub), Bina Marga, TNI, Polri dalam menyiapkan posko-posko di sejumlah wilayah rawan bencana.

"Melalui posko-posko kita sebarkan juga peta-peta yang sudah kita overlay dalam peringatan cuaca dan kajian risiko bencana kami. Ini adalah upaya mitigasi kita dari kebencanaan di Nataru ini," ucap Anne dalam acara BEJA (Bewara Jawa Barat) Vol. 14 di Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (20/12/2024).

Anne mengatakan bahwa 67,7 persen di Jabar itu berada di curah hujan tinggi dan sangat tinggi.

"Jadi ancaman bencananya adalah banjir, longsor, kemudian angin kencang dan gelombang tinggi," ujarnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network