BANDUNG, iNewsBandungRaya.id – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jawa Barat mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap modus penipuan yang mengatasnamakan Jabar Digital Academy (JDA).
Kepala Diskominfo Jabar, Ika Mardiah menegaskan bahwa JDA adalah program pelatihan digital gratis yang bertujuan meningkatkan kompetensi digital masyarakat Jawa Barat.
“Kami sangat prihatin atas adanya penipuan yang mencatut nama Jabar Digital Academy. Kami mengimbau masyarakat untuk memeriksa informasi hanya melalui saluran resmi JDA agar terhindar dari kerugian,” ucap Ika dalam keterangannya, Selasa (21/1/2025).
Pelatihan 100% Gratis, Tanpa Biaya Apapun
Ika menegaskan bahwa JDA tidak pernah meminta biaya dalam bentuk apa pun kepada peserta, baik selama pelatihan maupun dalam proses fasilitasi dengan mitra kerja.
Oleh karena itu, masyarakat diingatkan untuk berhati-hati terhadap pihak-pihak yang menawarkan keuntungan palsu atas nama JDA.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait