BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - OCA Indonesia dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menghadirkan OCA Interaction Lite yang menawarkan Customer Relationship Management (CRM) terjangkau bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
OCA Interaction Lite merupakan platform CRM untuk UMKM dari OCA Indonesia (https://ocaindonesia.co.id/) yang dirancang khusus membantu UMKM mengelola interaksi pelanggan secara lebih efektif dan profesional dengan biaya yang dapat disesuaikan kebutuhan.
“OCA Interaction Lite hadir sebagai bukti nyata komitmen kami mendukung kemajuan bangsa lebih sejahtera dan berdaya saing. Sebagai solusi teknologi inklusif, OCA Interaction Lite membantu UMKM mengelola interaksi dengan pelanggan lebih efektif, sehingga dapat meningkatkan kualitas layanan mereka. Solusi ini tentu akan mendorong perkembangan usaha UMKM,” kata EVP Digital Business & Technology Telkom Komang Budi Aryasa, Rabu (23/4/2025).
Komang menyatakan, OCA Interaction Lite merupakan solusi inklusif yang mempermudah UMKM mengadopsi CRM sehingga UMKM menjadi lebih kompetitif. Melalui pendekatan berbasis add-on, UMKM dapat memanfaatkan OCA Interaction Lite untuk pengelolaan pesan dan komentar di media sosial dalam satu dashboard terpusat.
"Pengelolaan channel komunikasi dan pesan yang terorganisir membantu UMKM untuk memberikan respons yang lebih cepat dan lebih baik, sehingga pelayanan kepada pelanggan semakin optimal," ujar Komang.
Editor : Agus Warsudi
Artikel Terkait