BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Tim Nasional Jepang telah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2026. Kepastian ini didapat setelah penampilan gemilang mereka di Grup C Zona Asia, di mana mereka mengumpulkan 20 poin dari delapan pertandingan dan kokoh di puncak klasemen. Dengan dua laga tersisa, poin Jepang tak mungkin lagi dikejar oleh pesaing terdekatnya, Australia, yang kini terpaut tujuh poin.
Menariknya, pelatih Tim Samurai Biru, Hajime Moriyasu, mengindikasikan akan memberikan kesempatan bermain kepada para pemain lapis kedua di sisa pertandingan kualifikasi ronde ketiga, termasuk saat berhadapan dengan Indonesia.
Jepang dijadwalkan bertandang ke markas Australia pada 5 Juni 2026, sebelum menjamu Tim Garuda di laga terakhir pada 10 Juni 2026.
"Saya akan memanggil pemain dengan mempertimbangkan menit bermain dan cedera," ujar Moriyasu kepada Nikkan Sports. Ia menambahkan bahwa ini adalah kesempatan untuk memberikan tantangan kepada pemain muda atau mereka yang belum mendapatkan menit bermain yang cukup, yang berpotensi menjadi aset berharga di masa depan.
Keputusan untuk menurunkan pemain lapis kedua juga didasari oleh padatnya jadwal kompetisi yang telah dijalani para pemain utama di klub masing-masing. Jepang tidak ingin mengambil risiko kehilangan pemain akibat cedera.
Editor : Agung Bakti Sarasa
Artikel Terkait