Kick-Off Panas! Persib Incar 3 Poin Kontra Lion City Sailors di GBLA

Susana
Pelatih Persib, Bojan Hodak. Dok. Persib.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib Bandung siap tempur menghadapi Lion City Sailors pada pertandingan pertama Grup G AFC Champions League Two (ACL Two) 2025/26.

Laga ini akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis, 18 September 2025 pukul 19.15 WIB.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menegaskan bahwa pertandingan ini tidak akan berjalan mudah. Ia mengakui Lion City Sailors, runner-up ACL Two 2024/25, merupakan tim yang dijagokan di Grup G musim ini.

“Lion City Sailors punya kekuatan lebih baik ketimbang musim lalu. Di atas kertas, mereka favorit di grup ini. Bermain di kandang tentu memberi semangat untuk meraih hasil positif, namun ini tidak akan mudah,” kata Hodak, dikutip dari laman resmi Persib, Rabu (17/9/2025).

Musim lalu, Persib sudah dua kali bentrok dengan Lion City Sailors. Pada pertemuan pertama di Bandung, laga berakhir imbang 1-1. Namun di Singapura, Pangeran Biru berhasil menang 3-2.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network