BANDUNG BARAT,iNews BandungRaya.id - Seekor macan tutul liar berhasil diamankan di Hotel Anugrah, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Senin (6/10/2025).
Keberadaan hewan liar itu sontak saja disangkutpautkan dengan macan tutul yang kabur dari tempat penangkaran di objek wisata Lembang Park and Zoo di Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Kamis (28/8/2025) lalu.
Apalagi kendati Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Barat mengatakan jejak macan tutul itu berdasarkan drone thermal mengarah ke kawasan hutan Tangkuban Parahu. Namun tidak ada bukti yang sahih mengenai hal tersebut.
Walaupun dikatakan jika Kawasan Bandung Utara menjadi kantong habitat macan tutul, yakni di Gunung Tangkuban Parahu dan Gunung Burangrang.
Terkait penemuan macan tutul ini, pengelola Lembang Park and Zoo (LPZ) mengaku jika mereka dikontak oleh BBKSDA Jawa Barat. Khususnya untuk ikut membantu proses penangkapan oleh petugas gabungan.
"Kami dikontak untuk ikut membantu penangkapan dan evakuasi, bersama petugas Damkar dan dari BBKSDA Jawa Barat," ucap Humas Lembang Park and Zoo Miftah Setiawan kepada awak media.
Namun pihaknya belum pada kesimpulan pakah macan tutul ini adalah yang kabur saat proses penangkaran di Lembang Park and Zoo atau bukan.
Begitupun nantinya, untuk penanganan lebih lanjut apakah akan dibawa ke Lembang Park and Zoo atau ke lokasi penangkaran lainnya. Hal itu menjadi kewenangan dari BBKSDA Jawa Barat yang akan memutuskan nantinya.
"Ya, itu ranahnya BBKSDA Jawa Barat," ucapnya.
Sedangkan Humas BBKSDA Jawa Barat, Eri Mildranaya menyebutkan proses penangan macan dimulai pada pukul 08.00 WIB.
Hingga akhirnya setelah tiga jam berupaya, petugas gabungan berhasil membius dan mengamankan macan tutul tersebut.
"Kami akan lakukan observasi, karena bagaimana pun macan ini bisa stres. Sama seperti manusia," terangnya.
Selain itu, pihaknya belum dapat memastikan apakah macan tutul Jawa yang ditemukan di hotel ini merupakan macan tutul yang sebelumnya sempat dikabarkan kabur dari Lembang Park dan Zoo dan tidak diketahui keberadaannya.
"Belum sampai (menilai) ke sana dulu, karena dari lokasi dan rentang waktunya terlalu jauh," imbuhnya.
Seperti diketahui seekor macan tutul berusia tiga tahun sempat kabur dari tempat penangkaran di objek wisata Lembang Park and Zoo di Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (28/8/2025) lalu.
Macan tutul ini hasil penangkapan di Kuningan dan tengah menjalani observasi.
Namun di hari ketiga, hewan karnivora itu kabur dan setelah dua minggu proses pencarian petugas menyatakan jika macan itu telah ke luar area Lembang Park and Zoo dan kabur ke area hutan Gunung Tangkuban Parahu atau Gunung Burangrang. (*)
Editor : Rizki Maulana
Artikel Terkait