BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Ridwan Kamil diklaim sudah bergabung dengan Partai Golkar. Gubernur Jawa Barat ini disebut jadi keluarga beringin melalui organisasi sayap Golkar, Kosgoro 1957.
Ketua Umum Kosgoro 1957, Dave Laksono mengatakan, Airlangga Hartarto selaku Ketua Umum Golkar yang akan mengumumkan langsung bergabungnya Ridwan Kamil dengan partai yang identik dengan warna kuning itu.
"Sudah masuk Golkar lewat Kosgoro. Tinggal sekarang masalah penempatan beliau (RK) dan nanti akan diumumkan pada waktunya oleh ketum," ujar Dave di Kantor PPK Kosgoro 1957, Jakarta, Jumat (13/1/2023).
Dave menjelaskan mengapa dirinya tak ragu menyebut RK sudah bergabung ke Golkar. Sebab orang nomor satu di Jabar itu masuk ke Kosgoro dan otomatis menjadi kader beringin.
"Dengan masuk Kosgoro itu sudah jelas, posisi dia (RK) sudah di keluarga besar Golkar," jelas Dave.
Menurut Dave, RK saat ini menjadi salah satu Dewan Penasihat Kogoro 1957. Sedangkan posisinya nanti di Partai Golkar, Dave kembali menegaskan itu menjadi ranahnya Airlangga.
Editor : Zhafran Pramoedya