"Tadi kalau dilihat rata-rata kenaikan harga telur sekitar Rp2.000 - Rp.3.000. Sepekan ini karena orang mulai bikin kue kering. Suplai banyak tapi kebutuhan juga meningkat. Mungkin dari hulunya ada kenaikan," tambahnya.
Tak hanya itu, Yana juga memastikan stok beras dan minyak goreng masih mencukupi.
Pada peninjauan tersebut, Dinas Ketahan Pangan dan Pertanian (DKPP) melakukan pengujian kelayakan konsumsi terhadap sejumlah komoditas. Hasilnya, tidak terdapat pewarna maupun pengawet serta aman dikonsumsi.
"Dites oleh DKPP, beras tidak ada pewarna, daging fresh tidak ada pestisida. Aman untuk dikonsumsi," ungkapnya.
Di luar itu, Yana berpesan kepada para pedagang untuk memberikan harga yang wajar dan tidak menahan barang.
Editor : Rizal Fadillah