get app
inews
Aa Text
Read Next : Khairur Rijal Dimintai Rp300 Juta oleh Adi Jumal Urusi Kasus Korupsi Pemkot Bandung

Yana Mulyana Klaim Angka Pengangguran di Kota Bandung Turun, Jadi Segini

Rabu, 15 Maret 2023 | 17:07 WIB
header img
Angka pengangguran di Kota Bandung diklaim menurun. (Foto: MPI/Dok)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Angka pengangguran di Kota Bandung diklaim menurun pada 2022. Pasalnya, pada 2021, angka pengangguran di Kota Kembang menyentuh double digit.

Hal itu disampaikan Wali Kota Bandung, Yana Mulyana saat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD tahun 2024, Rabu (15/3/2023).

"Tingkat pengangguran terbuka di Kota Bandung juga mengalami penurunan dari 11,45 persen di tahun 2021 menjadi 9,55 persen di tahun 2022," kata Yana.

Kemudian, Yana juga mengungkapkan Indeks pembangunan manusia (IPM) pada 2022. Angkanya naik sebanyak 0,54 poin menjadi 82,52 poin. Tahun sebelumnya, IPM Kota Bandung di angka 82,52 poin.

"Persentase angka kemiskinan di Kota Bandung juga berkurang. Di tahun 2021 berada di angka 4,37 persen menjadi 4,25 persen tahun 2022," beber Yana.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut